Berita  

Bupati OKU Timur Ir. H Lanosin S.T Ajak Masyarakat Sukseskan COKLIT

kupas.news

Bupati OKU Timur Ir. H Lanosin S.T mengajak seluruh masyarakat OKU Timur, untuk turut serta menyukseskan pesta demokrasi Pemilu 2024, dimulai dengan pencocokan dan penelitian (coklit) yang telah dimulai sejak 12 Februari lalu hingga 14 Maret 2023.

Hal ini disampaikan Lanosin usai di COKLIT Petugas Pemutahiran Data Pemilih (PANTARLIH) TPS 1 desa Harjowinangun dikediamannya. Rabu (22/2/2023)

Menurut bupati, coklit sangat penting, untuk memastikan jumlah daftar pemilih, yang akan mencoblos pada pemilu 2024 mendatang. Untuk itu, masyarakat diminta dapat memberikan data yang benar, untuk mempermudah petugas, dengan menyiapkan fotocopy KTP dan kartu keluarga (KK) terbaru.

“Untuk seluruh masyarakat OKU Timur, mari kita sukseskan Coklit serentak. Jika Pantarlih yang datang ke rumah, sambutlah dengan full senyum. Mereka ini yang menjadi ujung tombak kita dalam menyusun daftar pemilih yang akurat,” ungkap Bupati OKU Timur yang baru meraih gelar kehormatan Kanjeng Raden Tumenggung

Baca Juga :   OKU Timur Raih KLA 2021 Dari Kementerian PPA RI

Ketua KPU Kabupaten OKU Timur Herman Jaya mengatakan petugas pantarlih bertugas mencatat dan meneliti data pemilih berdasarkan data DP4 Data penduduk potensial pemilih pemilu dengan mencocokkan E-KTP dan kartu keluarga.

Pantarlih juga mencatat pemilih yang tidak memiliki KTP elektronik dengan memberikan keterangan pemilih tidak memiliki KTP elektronik, mencoret data pemilih yang telah meninggal, menandai data pemilih yang telah pindah domisili, mencatat data pemilih yang telah berubah status dari anggota TNI/Polri ke status sipil, serta mencatat data pemilih yang ditemukan ganda.

“Pasca coklit, rumah Bupati OKU Timur ini pun ditempelkan stiker coklit dari KPU yang menunjukkan bahwa Bupati OKU Timur sudah valid terdaftar dan bisa menggunakan hak pilih dalam pesta demokrasi Pemilu 2024,” terangnya

Baca Juga :   Upacara Hardiknas Tahun 2022, Guru SMP Negeri 1 Semendawai Timur Jadi Komandan Upacara

(Red)